Source: http://amronbadriza.blogspot.com/2012/05/cara-membuat-related-post-atau-artikel.html#ixzz2DaGDNTf9 Pandawa Putra: Tugas Mandiri Terstruktur dan Tidak Terstruktur Source: http://amronbadriza.blogspot.com/2012/03/cara-memasang-meta-tag-keyword-dan.html#ixzz2D0LFOyez Source: http://amronbadriza.blogspot.com/2012/05/cara-mengubah-template-blogspot-menjadi.html#ixzz2DaHD0Dmv

Minggu, 11 November 2012

Tugas Mandiri Terstruktur dan Tidak Terstruktur


Apa itu tugas mandiri terstruktur (TMT) dan tugas mandiri tidak terstruktur (TMTT) ?  Mungkin rekan atau kita sering mendengarnya namun apa perbedaan diantara keduanya.  Kedua tugas mandiri ini, sesuai dengan namanaya mandiri berarti tugas yang diberikan atau yang harus diselesaikan seorang siswa setelah ia memperoleh atau menyelesaikan suatu kegiatan belajar dalam sebuah mata pelajaran atau bidang studi.  Apalagi dengan berlakunya KTSP di mana implementasi KTSP (kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) salah satunya sangat akrab dengan tugas mandiri ini.  Suatu tugas dikatakan mandiri terstruktur manakala tugas itu diselesaikan seorang siswa dengan batas yang telah ditentukan oleh guru.  Misalnya tugas itu dikumpulkan pada pertemuan minggu berikutnya atau beberapa hari lagi tergantung guru.  Dan tugas mandiri tidak terstruktur manakala tugas itu diselesaikan dan dikumpulkan pada batas maksimum yang telah ditentukan oleh guru dan siswa boleh mengumpulkannya kapan saja yang penting antara renatng batas maksimum yang telah ditentukan.  Misalnya tugas dikumpulkan paling lambat satu minggu sebelum midle semester atau satu minggu sebelum semester atau dua minggu sebelum ujian nasional, dll.   Namun sebaiknya tugas mandiri ini dibarengi dengan pegangan murid seperti konsep materi pembelajaran dari guru, diktat , modul, bahan ajar lainnya, seperti perpustakaan sebagai referensi mereka dalam melaksanakan tugas tersebut.  Bisa juga koran atau Internet.  Kalau memang tugas itu berat boleh dikerjakan secara berkelompok.  Sebagai gambaran saya sajikan contoh TMT dan TMTT,  bidang studi PKn adalah :
Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Kegiatan
Waktu
Keterangan
1. Menampilkan sikap positif terhadap Pancasila sebagai ideology terbuka
1.2. menganalisis Pancasila sebagai sumber nilai dan paradigma pembangunan
Berikan contoh nilai praksis yang  hidup, berkembang,  dan dilaksanakan oleh semua warga sekolahmu sebagai wujud dari nilai instrumental, yaitu Tata Tertib Sekolah.
Dikumpulkan  pada pertemuan minggu berikutnya
Terstruktur

Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
1. Menampilkan sikap positif terhadap Pancasila sebagai ideology terbuka
1.3. Menampilkan sikap positif terhadap pancasila sebagai ideology terbuka
Amati perilaku masyarakat sekitar tempat tinggalmu yang sesuai dengan  nilai-nilai Pancasila mulai sila pertama sampai kelima.  Klasifikasikan menurut masing-masing sila.
Dikumpulkan 3 hari sebelum mid semester.
Tugas tidak terstruktur
Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
2. Menganalisis berbagai isitem pemerintahan
2.2. Menganalisis pelaksanaan system pemerintahan Negara Indonesia
Gambarkan dalam satu lembar kertas manila struktur ketatanegaraan RI, kemudian analisa serta berikan deskripsi mengenai  perbedaannya, baik dari segi lembaga negaranya maupun tugas dan fungsi lembaga Negara tersebut.
Waktu pengumpulan tugas pada pertemuan berikutnya
Di presentasikan di depan kelas.
Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
2. Menganalisis berbagai isitem pemerintahan
2.2. Menganalisis pelaksanaan system pemerintahan Negara Indonesia
Amati dan analisa pasal-pasal dalam UUD 1945 yang menyangkut systemCheck anda Balancesantar lembaga Negara (Legislatif, Eksekutif, dan Yudikatif), dan buatlah analisamu mengenai check and balances ketiga lembaga tersebut.
Waktu pengumpulan tugas paling lambat 3 hari sebelum ujian semester
Tidak Terstruktur

Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
2. Menganalisis berbagai isitem pemerintahan
2.3. Membandingkan pelaksanaan system pemerintahan yang berlaku di Indonesia dengan Negara lain
Amati dan analisa berita di TV, Internet, Koran, tentang peristiwa yang terjadi di Negara kita.  Tunjukkan kelemahan dan kelebihan system pemerintahan RI dari peristiwa yang terjadi di Negara kita tersebut.
Dikumpulkan paling lambat 3 hari sebelum ujian semester
Tidak Terstruktur

Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
3. Mengevaluasi peranan pers dalam masyarakat demokrasi
3.1. Mendeskripsikan pengertian, fungsi dan peranan serta perkembangan pers di Indonesia
Cari berita di Koran atau majalah yang berkaitan dengan fungsi pers sebagai media Informasi, media pendidikan, Fungsi hiburan, fungsi kontrol sosial dan pers sebagai lembaga ekonomi.  Berita –berita tersebut dibuat kliping dan dibawahnya diberi deskripsi, yaitu termasuk fungsi apa.
Waktu pengumpulan tugas sebelum ulangan mid semester
Tidak Terstruktur

Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
3. Mengevaluasi peranan pers dalam masyarakat demokrasi
3.2. Mendeskripsikan pengertian, fungsi dan peranan serta perkembangan pers di Indonesia
Menganalisis pelanggaran kode etik jurnalistik dari Tayangan TV, siaran radio, atau internet.  Pelanggaran tersebut melanggar pasal berapa kode etik jurnalistik.
Waktu pengumpulan tugas pada pertemuan 2 minggu berikutnya
Terstruktur

Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
3. Mengevaluasi peranan pers dalam masyarakat demokrasi
3.2. Mengevaluasi kebebasan pers dampak penyalah gunaan kebebasan media massa dalam masyarakat demokratis di indonesia
  • Cari berita di Koran atau majalah kemudian analisa berdasarkan rumus 5W + 1H.
  • Menyusun atau menulis sebuah berita aktual yang sedang hangat saat ini, atau berita apa saja diperbolehkan.  Penulisan harus menggunakan  rumus 5W + 1H.
Dikumpulkan pada pertemuan minggu berikutnya
Terstruktur

Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Uraian Kegiatan
Waktu
Keterangan
3. Mengevaluasi peranan pers dalam masyarakat demokrasi
3.2. Mengevaluasi kebebasan pers dampak penyalah gunaan kebebasan media massa dalam masyarakat demokratis di indonesia
Menjadi Reporter dan menyusun pedoman wawancara untuk siaran Radio, atau TV, topik wawancara bebas.
2 jam pelajaran untuk minggu berikutnya
Tugas terstruktur dan dipraktikkan di depan kelas minggu berikutnya

1 komentar: